254 Kasus Baru Covid-19, 11 Provinsi Nihil
Satuan Tugas Penanganan Covid-19 mencatat 254 kasus konfirmasi positif Covid-19, pada hari ini, Senin 9 Mei 2022, sehari setelah puncak arus balik Lebaran 2022. Dengan tambahan tersebut jumlah kasus Covid-19 di Indonesia yaitu 6.048.685 terhitung sejak pertama kali diumumkan pada 2 Maret 2020 silam.
Adapun daerah yang melaporkan kasus terbanyak adalah DKI Jakarta sebanyak 102 kasus, dan posisi kedua kasus terbanyak adalah Jawa Barat yaitu 31 kasus positif. Selain itu, sebanyak 11 provinsi nihil kasus baru.
Ada penambahan 353 kasus sembuh Covid-19, sehingga total kasus sembuh kini 5.886.211. Sementara itu, kasus kematian akibat Covid-19 bertambah 15. Dengan demikian, total orang meninggal dunia menjadi 156.396 jiwa.
Kemudian, kasus aktif Covid-19 di Indonesia pada Senin ini tercatat ada sebanyak 6.078 kasus. Jumlah ini berkurang 114 kasus dari hari sebelumnya. Selain itu, ada 2.615 suspek Covid-19. Pemerintah juga melaporkan memeriksa 204.338 spesimen dalam 24 jam terakhir.
Jumlah masyarakat yang telah menerima vaksinasi Covid-19 dosis pertama yaitu 199.334.740 orang (95,71 persen), dosis kedua 165.656.103 orang (79,54 persen), dan dosis ketiga atau booster sebanyak 41.028.913 orang (19,70 persen).
Pemerintah menegaskan pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) masih akan diterapkan di seluruh Indonesia hingga waktu yang belum ditentukan.
Data sebaran kasus baru Covid-19
1. Aceh: 0
2. Sumatera Utara: 4
3. Sumatera Barat: 2
4. Riau: 0
5. Jambi: 0
6. Sumatera Selatan: 0
7. Bengkulu: 0
8. Lampung: 1
9. Bangka Belitung: 1
10. Kepulauan Riau: 1
11. DKI Jakarta: 102
12. Jawa Barat: 31
13. Jawa Tengah: 17
14. DI Yogyakarta: 2
15. Jawa Timur: 15
16. Banten: 30
17. Bali: 16
18. Nusa Tenggara Barat: 1
19. Nusa Tenggara Timur: 3
20. Kalimantan Barat: 3
21. Kalimantan Tengah: 5
22. Kalimantan Selatan: 0
23. Kalimantan Timur: 4
24. Kalimantan Utara: 0
25. Sulawesi Utara: 0
26. Sulawesi Tengah: 0
27. Sulawesi Selatan: 3
28. Sulawesi Tenggara: 2
29. Gorontalo: 1
30. Sulawesi Barat: 0
31. Maluku: 0
32. Maluku Utara: 6
33. Papua: 3
34. Papua Barat: 1
Data sebaran kasus sembuh Covid-19
1. Aceh: 2
2. Sumatera Utara: 4
3. Sumatera Barat: 19
4. Riau: 0
5. Jambi: 1
6. Sumatera Selatan: 0
7. Bengkulu: 7
8. Lampung: 20
9. Bangka Belitung: 1
10. Kepulauan Riau: 5
11. DKI Jakarta: 35
12. Jawa Barat: 36
13. Jawa Tengah: 39
14. DI Yogyakarta: 38
15. Jawa Timur: 20
16. Banten: 23
17. Bali: 12
18. Nusa Tenggara Barat: 4
19. Nusa Tenggara Timur: 7
20. Kalimantan Barat: 1
21. Kalimantan Tengah: 10
22. Kalimantan Selatan: 1
23. Kalimantan Timur: 0
24. Kalimantan Utara: 0
25. Sulawesi Utara: 13
26. Sulawesi Tengah: 4
27. Sulawesi Selatan: 11
28. Sulawesi Tenggara: 6
29. Gorontalo: 2
30. Sulawesi Barat: 0
31. Maluku: 2
32. Maluku Utara: 7
33. Papua: 0
34. Papua Barat: 23