2 Warga Lumajang Tewas Tertimpa Truk Tebu
Kecelakaan terjadi di Jalan raya Desa Lempeni, Kecamatan Tempeh, Kabupaten Lumajang, Minggu 8 Mei 2023. Sebuah truk bermuatan tebu terguling dan menimpa pengendara motor. Dua warga Lumajang tewas dalam kecelakaan tersebut.
Kronologi Peristiwa
Kecelakaan bermula ketika Jasmadi, 46 tahun, warga Ampel Gading, Kabupaten Malang, mengemudikan truk bermuatan tebu melalui tikungan di Jalan Raya Desa Lempeni.
Truk yang melaju dari utara, mendadak oleng ketika melalui tikungan. Sedangkan di saat yang sama, Toyibi, 47 tahun, bersama Nurhayati, 43 tahun dan dua anaknya, Adam dan May masing-masing 5 dan 14 tahun, warga Tempeh Kidul, menumpang motor dari arah yang berlawanan.
Satu motor lain dikendarai oleh Hidayat, 33 tahun, bersama Illa, 28 tahun dan putra mereka Farel, 4 tahun, juga melintas di jalur yang sama.
Truk yang oleng kemudian menimpa kendaraan roda dua, dan menyebabkan Toyibi beserta istrinya, meninggal di lokasi. Lima korban lain segera dilarikan ke rumah sakit terdekat untuk mendapatkan perawatan.
Pengakuan Sopir
Polisi kini sedang memeriksa kejadian kecelakaan tersebut. Diduga truk Jasmadi kelebihan muatan, sehingga menyebabkan kendaraan oleng di tikungan.
Petugas Polsek Tempeh Bripka Doni Febrianto, menambahkan jika truk beserta dua sepeda motor telah dievakuasi dan dijadikan barang bukti. Diketahui pula jika sopir truk bernomor polisi N-6853-EN itu, tidak membawa SIM saat terjadi kecelakaan.
Sementara, Jasmadi mengaku truknya memuat tebu dengan tonase yang tidak melampaui aturan. " Muatannya tidak tinggi. Langsung roboh ke kanan. Enggak ada kendaraan lagi (arah berlawanan) hanya sepeda. Kalau jumlahnya tidak tahu," kata Jasmadi, dilansir dari Kompas.