186 Hektar Sawah Puso, Khofifah: Data BPS Maret-April Surplus
Cuaca ekstrem yang melanda Jawa Timur sepanjang 2023 ini membuat sejumlah lahan sawah mengalami puso atau gagal panen.
Data Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Jatim mencatat per 27 Februari 2023, setidaknya 3.923 hektare sawah Terdampak banjir. Dari total tersebut, 186 hektare mengalami gagal panen.
Kendati demikian, Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa mengatakan, tidak akan mengganggu panen raya yang akan berlangsung periode Maret-April 2023 ini.
"Data BPS, Maret dan April kita surplus 1 juta lebih ton beras. Memang Maret-April ini masuk panen raya," ungkap Khofifah saat ditemui di Surabaya, Kamis 2 Maret 2023.
Melihat data BPS, pada sub round I Januari hingga April 2023, diperkirakan mencapai 2,75 juta ton. Di mana, panen raya puncaknya diprediksi terjadi Maret 2023 ini dengan angka mencapai 1,26 juta ton, kemudian turun di April dengan 0,55 juta ton.
Apabila dibandingkan sub round I 2022, jumlah tahun ini meningkat sekitar 0,75 juta ton atau 2,86 persen dari angka 2,68 juta ton pada caturwulan pertama 2022 lalu.
"Jadi ini surplusnya yang meningkat sesuai data BPS," pungkasnya.
Advertisement