17 Agustus, Ini Makna Doodle di Beranda Google Hari Ini
Bertepatan dengan Hari Ulang Tahun Ke-75 Republik Indonesia, Google membuat doodle bertema Indonesia. Logo Google berubah penuh dengan berbagai gambar yang khas Nusantara. Mulai dari harimau, baju ada Betawi dan alat musiknya, baju adat Jawa, Papua, Merah Putih hingga pohon pinang lengkap dengan gantungan hadiah di pucuknya.
Dalam blog Google doodle, dijelaskan jika coretan itu adalah karya seniman asal Jakarta, Martcellia Liunic, yang dipasang untuk merayakan hari kemerdekaan Indonesia. Di hari ini, tahun 1945 lalu, Indonesia memproklamasikan kemerdekaanya dan menjadi negara berdaulat.
Selain itu, Google menjelaskan jika beragam gambar dalam doodle tersebut mencerminkan moto Bhinneka Tunggal Ika, berbeda-beda tetapi tetap satu. Sedangkan gambar Harimau Sumatra, bunga Raflesia Arnoldi, menjadi sedikit contoh dari keragaman flora dan fauna yang ada di Indonesia.
Gambar pohon pinang merefleksikan panjat pinang, lomba yang sangat populer digelar setiap merayakan hari kemerdekaan Indonesia. Menurut Google, permainan ini lebih dari sekadar lomba, namun mencerminkan semangat gotong royong dan menekankan pentingnya persatuan bagi Indonesia.
Diketahui, tema ini muncul pada beranda Google yang diakses di seluruh wilayah Indonesia. Dalam blognya, Google juga memuat seluruh doodle yang bertema peringatan Hari Kemerdekaan Indonesia dengan doodle yang paling awal dibuat 11 tahun lalu, tahun 2009.