1.637 Seli-ers se-Indonesia Mengikuti Jamselinas X Secara Virtual
Jambore Sepeda Lipat yang ke-sepuluh diadakan di Magelang, Jawa Tengah. Panitianya didapuk komunitas Sepeda Lipat Magelang (Selima) bersama Indonesia Folding Bike (IDFB).
Nah, gara-gara adanya Covid, jadi panitia harus berpikir ekstra. Tercetuslah tema Magelangan Seliweran Virtualan.
“Jamselinas harus jalan, protokol kesehatan harus diutamakan. Demi kebaikan bersama,” buka Ariyanto, ketua panitia Jamselinas X ini. Akhirnya diputuskan acara tetap berjalan di tanggal 10 Oktober.
“Kebetulan tanggal cantik 10-10-2020 untuk jambore ke-10,” timpal Agung Hirlanto, ketua bagian acara. Nah, Ariyanto menegaskan bahwa protokol kesehatan harus jalan, sehingga venue acara di Gedung Wanita Magelang hanya dihadiri 50 orang undangan.
Mereka adalah undangan perwakilan dari Komselis Semarang, JFB Jogja, Seli Solo, BROW, Element dan Forpimda kota Magelang. “Maklum mengikuti Satgas Covid bahwa tamu undangan hanya boleh 50 orang,” bilang Agung.
Tak mengurangi kemeriahan, ada gala dinner sekaligus pengumuman pemenang undian serta lomba. Ada lomba foto dengan tema Jamselinas Seliweran Virtualan dan lomba video dengan tema Beda Lipatan Satu Tujuan Sepedaan. Dua lomba ini memperebutkan hadiah 5 sepeda dari Element Bike
Sebelum gala dinner ini, memang panitia Jamselinas mengadakan turing secara real tapi gathering-nya secara virtual. Caranya, sebelum tangal 1 Oktober, semua jersey sudah dibagikan ke peserta yang mendaftar secara online. Lantas tanggal 1–7 Oktober peserta itu diwajibkan gowes sejauh minimal 30 km menggunakan jersey Jamselinas X.
Lalu foto-fotonya beserta data gowes yang diupload ke aplikasi Strava harus diberikan ke panitia via Whatsapp. “Total ada 1.637 cyclist seli (seli-ers) yang mendaftar. Jadi semua data itu masuk ke kami,” tutur Agung.
Ariyanto mengungkapkan dengan cara seperti ini Jamselinas malah bisa menjangkau lebih luas. “Kali ini ada peserta asal Papua yang ikut,” bangganya.
Setelah semua data terkumpul tanggal 7 Oktober, panitia mengolahnya.
Tanggal 10 Oktober diumukan pemenangnya via streaming youtube dan IGLive. “Lagi-lagi bisa menjangkau pecinta seli seluruh Indonesia dengan cara ini,” bilang Agung.
Di malam puncak yang dimulai jam 7 malam WIB itu, akhirnya ditarik secara undian 15 orang pemenang sepeda Element. “Kami sangat mengucapkan terima kasih pada sponsor acara Jamselinas ini yaitu Element bike dan BROW (Brompton Waskita) meskipun di tengah banyak kendala tapi komitmennya tetap jalan,” tutur Ariyanto dalam sambutannya.
Di acara gala dinner ini diadakan zoom gathering dengan seli-ers Sidoarjo dan Makasar. “Ada dua orang gowes dari Sidoarjo ke Magelang karena hotel tidak bisa dicancel. Jadi sekalian turing,” bilang Epi dari Fold-ID, komunitas seli Sidoarjo.
Di acara ini, Element mengenalkan sepeda seri artis Chicco Jericho. “Seli ini Element Pikes Gen 2 tapi dengan warna khusus dengan three spoke carbon wheel dan ada stiker gajah. Karena Chicco sangat aware dengan binatang ini. Jadi hasil penjualan dari seri ini akan disumbangkan untuk konservasi gajah,” tutur Agung menjelaskan.
Element memberikan grand prize sebuah sepeda Element Pikes gen 2 seri Nature. Selain 15 buah sepeda Element tipe lainnya.
Sebagai penutup, di gala dinner itu sekalian diumumkan bahwa tahun depan, Jamselinas XI akan diadakan di Bali. Dan tahun berikutnya, 2022, Jamselinas akan diadakan di Banyumas, Purwokerto.
“Semoga pandemi segera berlalu, jadi Jamselinas berikutnya kami bisa bersilahturahmi secara fisik seperti Jamselinas yang lalu,” tutup Azwar Hadi Kusuma, founder komunitas ID-Foldingbike.