15 Tahun Kematian Michael Jackson Dirayakan di Korea Selatan
Raja Pop Michael Jackson menghembuskan nafas terakhirnya, pada 25 Juni 2009 diusia 50 tahun. Saat itu, Michael Jackson mengalami serangan jantung di rumahnya dekat Los Angeles, Amerika Serikat. Conrad Murray adalah dokter yang merawat Michael Jackson sebelum jelang kematiannya.
Dokter tersebut akhirnya dinyatakan bersalah atas dugaan motif pembunuhan pada 2011. Conrad Murray dituduh memberikan propofol secara berlebihan kepada Michael Jackson. Sehingga menyebabkan Michael Jackson mengalami gejala serangan jantung.
Peringatan 15 Tahun Kematian Michael Jackson
Kini, seluruh penggemarnya di seluruh dunia sedang memperingati 15 hari kematiannya sejak kematiannya yang menjadi sorotan global. Acara peringatan Michael Jackson akan diadakan di Blind Art Hall di Gwangjin-gu, Seoul, Korea Selatan.
Penampilan pertama Michael Jackson di Korea Selatan, pada 27 tahun yang lalu akan ditayangkan 29 Juni 2024 pukul 15.00 waktu setempat. Selain itu, akan ada juga tayangan wawancara awal Michael Jackson di konser itu dengan host Jeong Tae Won.
Video wawancara Michael Jackson dengan kritikus musik Lim Jin-mo, yang merupakan penyelenggara konser pada saat itu, juga akan ditayangkan pada Sabtu mendatang.
Film Biografi Michael Jackson Tayang 2025
Sementara itu, film biografi resmi pertama Michael Jackson, yang berjudul MICHAEL akan tayang 18 April 2025. Film tersebut telah selesai syuting dan lulus sensor serta akan rilis secara serentak di seluruh dunia tahun depan.
Film MICHAEL arahan sutradara Anton Fuqua. Ia menyutradarai The Equalizer dan Liberation. Sedangkan produser film ialah Graham King yang memproduseri film Bohemian Rhapsody.
Sekilas Profil Michael Jackson
Sosok Michael Jackson memulai debutnya sebagai vokalis utama grup keluarga, Jackson Five pada 1964 silam. Dia dijuluki Raja Pop dan merilis banyak lagu hit, seperti Billie Jean, Beat It, dan Black or White.
Michael Jackson menikmati popularitasnya dengan menjual sekitar satu miliar rekaman lagu hasil karyanya. Secara khusus, Thriller yang pernah dirilis pada 1982, menerima 30 penghargaan platinum dan meninggalkan warisan abadi.