130.718 Kasus Covid-19, Jawa Timur Catat Total 26.220
Indonesia melaporkan 1.942 tambahan kasus Covid-19 baru per Rabu 12 Agustus 2020. Sehingga total terdapat 130.718 kasus akumulatif Covid-19 di Indonesia sejak Maret. Jawa Timur menyumbang 303 kasus baru, sedangkan Jakarta menyumbang 529 kasus baru selama 24 jam terakhir.
Dilansir dari laman Kawal Covid-19, Jakarta menjadi wilayah penyumbang kasus terbanyak dengan 529 kasus, menyebabkan jumlah total kasus terkonfirmasi positif di Ibu Kota Indonesia itu mencapai 27.153. Disusul Jawa Timur dengan tambahan 303 kasus baru, sehingga total akumulatifnya mencapai 26.220. Berikutnya terdapat Jawa Tengah dengan tambahan 179 kasus baru, sehingga terdapat 10.944 kasus akumulatif Covid-19. Jawa Barat dan Sumatera Utara masing-masing melaporkan tambahan 109 kasus baru, sehingga total kasus akumulatif menjadi 7.803 dan 5.264 kasus. Daerah lain juga melaporkan tambahan kasus baru namun dengan angka di bawah 100.
Selain tambahan kasus baru, data yang bersumber dari Kementerian Kesehatan juga melaporkan tambahan 2.088 pasien sembuh sehingga total terdapat 85.798 pasien sembuh di Indonesia. Di antaranya Jakarta menyumbang jumlah pasien sembuh terbanyak selama 24 jam terakhir, sebesar 819 orang, disusul Jawa Timur sebanyak 345 orang, Jawa Tengah 131 orang, dan Aceh sebanyak 100 orang sembuh.
Terdapat 79 pasien meninggal, sehingga total terdapat 5.903 pasien meninggal akibat Covid-19 di Indonesia. Jawa Tengah menjadi daerah penyumbang pasien meninggal terbanyak mencapai 20 orang, sehingga total terdapat 751 pasien meninggal di Jawa Tengah, disusul Jawa Timur sebanyak 16 pasien meninggal sehingga total terdapat 1.931 pasien meninggal, kemudian Jogjakarta melaporkan 15 orang meninggal dengan total pasien meninggal mencapai 959. Sejumlah daerah lain juga melaporkan pasien meninggal dengan jumlah di bawah dua orang.
Kawal Covid-19 juga melaporkan terdapat tambahan 26.248 spesimen yang dites sehingga total terdapat 1.783.673 spesimen telah dites, serta tambahan 13.698 orang dites dengan total 1.012.104 orang telah dites sejak Maret.
105 Kasus Baru dari Surabaya
Sementara itu, dilansir dari laman Info Covid-19 milik Provinsi Jawa Timur, 303 kasus baru terbanyak berasal dari Surabaya dengan 105 kasus. Diikuti Kabupaten Sidoarjo di posisi kedua sebanyak 47 kasus baru, dan Kabupaten Gresik sebanyak 25 kasus.
Sedangkan, 345 pasien sembuh baru sebagian besar juga berasal dari Surabaya mencapai 111 orang, disusul Sidoarjo sebanyak 62 orang sembuh, dan Gresik dengan 28 orang sembuh.
Surabaya dan Tuban menjadi wilayah yang sama-sama melaporkan tiga pasien meninggal, dari total 16 pasien yang meninggal selama 24 jam terakhir di Jawa Timur. Diikuti Kota Pasuruan, Sidoarjo, dan Jombang dengan masing-masing dua pasien meninggal, serta masing-masing satu pasien meninggal di Bojonegoro, Jember, Kabupaten Pasuruan, dan Gresik.
Surabaya yang kini menjadi zona orange dengan risiko penularan sedang, mencatatkan kasus akumulatif Covid-19 sebanyak 9.980 dengan 6.680 di antaranya sembuh, dan 834 meninggal.
Jawa Timur sendiri menyisakan empat wilayah yang masuk dalam zona merah, yaitu Kabupaten Sidoarjo, Kabupaten Blitar, Kota Mojokerto, dan Kabupaten Bondowoso.
Advertisement