12 Musisi Nasional Meriahkan Panggung Kahanan
Sejumlah musisi nasional tampil di Panggung Kahanan edisi terakhir bulan Ramadan, Jumat, 22 Mei 2020. Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo mengatakan pertunjukan kesenian secara virtual itu telah menginspirasi seniman di sejumlah daerah untuk menggelar pertunjukan serupa.
Total ada 12 musisi nasional yang tampil secara bersamaan menyanyikan lagu Satu Jalan karya Trie Utami yang diaransemen oleh Dewa Budjana. Dari Once Mekel, Tompi, Sruti Respati hingga Edo Kondologit.
"Saya mengucapkan terima kasih pada teman-teman musisi yang turut berpartisipasi dalam Panggung Kahanan ini," kata Ganjar.
Selain para musisi tersebut, dalam edisi terakhir Panggung Kahanan di bulan Ramadan tampil seniman lain yaitu grup band jazz asal Semarang, Jazz Ngisoringin, Wayang Gaga dan Pelawak Semarang. Pagelaran ditutup dengan tausiah dari kiai nyentrik asal Yogyakarta, Gus Miftah.
"Target kita memberikan ruang ekspresi kepada teman-teman seniman," katanya.
Selama Ramadan ini Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo telah menginisiasi pertunjukan kesenian Panggung Kahanan yang digelar di rumah dinasnya. Digelar seminggu tiga kali, total ada sembilan edisi yang terselenggara dengan mendatangkan seniman berbagai genre. Dari seniman tradisional, musisi nasional bahkan kiai pun turut memeriahkan.
"Mereka tampil dengan sukarela karena kami tidak bisa memberikan banyak. Tentu mereka dengan senang hati," kata Ganjar.
Bahkan pada Panggung Kahanan edisi kedua, dengan tajuk _Tribute to Didi Kempot_ , antusiasme masyarakat dalam menonton pertunjukan sangat luar biasa. Karena dalam _live streaming_ nya ditonton mencapai 1 juta.
Bahkan di Solo beberapa seniman menghubungi dirinya meminta izin menggunakan gedung milik Pemprov Jateng untuk menggelar kegiatan serupa Panggung Kahanan.
"Tadi ada di Solo kelompok pelawak sudah mulai jalan membuat panggung serupa dan minta izin penggunaan gedung milik Pemprov, dan saya izinkan," kata Ganjar.
Ada juga, lanjut suami Siti Atikoh itu, Panggung Panglipur Ati yang diinisiasi Gibran Rakabuming. Ganjar bahkan mengatakan acara yang digelar putra sulung Presiden Joko Widodo itu terinspirasi dari Panggung Kahanan.
"Menurut saya ini bagian yang menarik untuk kita mengevaluasi dan mungkin bisa kita teruskan dalam bentuk-bentuk yang seperti ini," tandasnya.
Untuk itu Ganjar berharap Pemkab dan Pemkot di seluruh Jawa Tengah menggelar kegiatan serupa selama masa pandemi ini. Namun dia tetap mewanti-wanti agar siapapun tetap menjalankan protokol kesehatan. Seperti Panggung Kahanan yang digelar secara virtual lewat _streaming_ YouTube dan akun Facebook Ganjar Pranowo.
"Kita bisa menggunakan tempat-tempat lain. Mungkin kalau di Semarang bisa kita gunakan tempat destinasi wisata sehingga masyarakat bisa berpartisipasi. Tapi juga tetap harus berhati-hati karena kondisinya masih dalam masa Pandemi," katanya.
Selain pertunjukan, Panggung Kahanan juga membuka donasi yang disalurkan kepada seniman-seniman di Jawa Tengah. Sampai akhir acara telah terkumpul sebanyak Rp424 juta.