1 Korban Kapal Pecah di Perairan Tuban Ditemukan Meninggal Dunia
Satu orang korban kapal Jala Sutra yang pecah dan tenggelam akibat diterjang angin puting beliung di perairan Tuban ditemukan dalam kondisi meninggal dunia, Rabu 22 Maret 2023.
Jasad korban bernama Suyono warga Desa Karangagung, Kecamatan Palang, Kabupaten Tuban itu ditemukan oleh nelayan asal Desa Labuhan, Kecamatan Brondong, Kabupaten Lamongan ketika sedang menebar jala ikan.
"Benar, jasad korban ditemukan oleh nelayan asal Desa Labuhan, Kecamatan Brondong saat sedang menebar jala ikan, jasad korban tersangkut," terang Kasi Humas Polres Tuban, IPTU Jamhari Mukri.
Mengetahui hal itu, nelayan asal Desa Labuhan, Kecamatan Brondong tersebut langsung meminta bantuan kepada tim BPBD untuk mengevakuasi jasad korban ke pinggir pantai.
"Setelah dievakuasi, jasad korban selanjutnya langsung dibawa kerumah duka untuk dimakamkan," imbuhnya.
Diberitakan sebelumnya, pada Senin 20 Maret 2023 sekitar pukul 23.00 WIB kemarin, kapal KM Jala Sutra mengalami kecelakaan laut akibat diterjang angin puting beliung di perairan Tuban.
Setelah diterjang angin puting beliung, kapal berisikan enam orang nelayan tersebut pecah dan tenggelam di sekitar 17 mil dari Tempat Pelelangan Ikan (TPI) Desa Karangagung.
Akibat insiden kecelakaan laut itu, lima orang nelayan diantaranya telah ditemukan dalam kondisi selamat, sedangkan satu orang nelayan bernama Suyono dilaporkan hilang.
Upaya pencarian, dilakukan oleh tim BPBD Tuban dengan melibatkan Polsek Palang, Koramil Palang, Pemerintah Desa Karangagung, PMI Tuban, Agen Informasi Bencana BPBD Provinsi Jatim Wilayah Tuban.