1.721 Kasus COVID-19 Aktif di Indonesia Hari Ini, 15 Desember
Kementerian Kesehatan (Kemenkes) mencatat jumlah kasus aktif COVID-19, hari ini, Jumat 15 Desember 2023, sebanyak 1.721 kasus. Kasus aktif adalah pasien yang masih terkonfirmasi positif virus corona, dan menjalani perawatan di rumah sakit atau isolasi mandiri.
Kasus COVID-19 konfirmasi per hari ini sebanyak 336. Kasus sembuh dilaporkan 112. Kabar dukanya, dua orang dilaporkan meninggal dunia.
Berdasarkan pengamatan Kemenkes, kasus COVID-19 mulai kembali meningkat sejak akhir November 2023. Namun, peningkatannya tidak signifikan seperti tahun 2022.
Provinsi yang banyak melaporkan penambahan kasus COVID-19 adalah DKI Jakarta. Selain itu, ada juga provinsi lain yakni Bali, Bangka Belitung, Daerah Istimewa Yogyakarta, Banten, Jawa Barat, hingga Papua Barat.
Disusul Jawa Barat, Jawa Timur, Kalimantan Selatan, Kalimantan Timur, Papua Barat, Sumatera Barat dan Sumatera Utara.