Mengulas Tentang OCD; ONA Coffee Distributor
ngopibareng.id – Susah-susah gampang, begitulah proses yang dilakukan guna menyeduh sejumput biji menjadi secangkir kopi nikmat.
“Kerjaan paling simpel yang dilakukan barista, tapi justru menjadi hal paling susah untuk dikuasai,” begitulah kesimpulan Michael Butterworth, Direktur Pendidikan di Quills Coffee Louisville, tentang proses tamping espresso. Dalam proses ini, untuk mendapatkan cita rasa yang sempurna, seorang barista harus meratakan bubuk espresso dalam portafilter secara akurat. Tak hanya itu peletakan secara presisi sebelum melakukan proses tamping juga diperlukan guna memperoleh tekanan yang pas: tidak terlalu kuat dan tidak terlalu lemah.
Masalahnya, tekanan setiap tangan barista berbeda-beda, tidak selalu terpatok sesuai ukuran setiap waktu. Suatu kali bisa saja tekanannya pas, namun di kali yang lain bisa saja tekanan itu berubah. Hal inilah yang melatarbelakangi Sasa Sestic, Juara World Barista Championship 2015 menemukan alat ini.
Tentang OCD dan tampilan desainnya
OCD disini bukan mengacu kepada sakit mental atau praktik diet yang dulu dihebohkan Deddy Corbuzier. Namun lebih merujuk dari singkatan ONA Coffee Distributor yang merupakan sebuah tamper. Alat ini sebenarnya sudah mulai dikembangkan sebagai prototype sejak tahun 2012, jauh sebelum Sasa mengikuti kejuaraan barista dunia.
Setelah melalui beberapa kali perbaikan dan evolusi, ONA Coffee Distributor akhirnya baru dijual ke pasaran di tahun ini. Tampilan tamper yang tak biasa, juga bentuknya yang bundar, simpel dan tanpa pegangan sehingga membuatnya nampak lebih menarik.
Meski kelihatannya sepele, tapi tamper ini memiliki berat 408 gram, yang mana merupakan berat tekanan ideal yang “dihasilkan tangan manusia” pada umumnya. Itulah yang menjadi salah satu keistimewaannya. Meski seorang barista termasuk terlatih sekalipun, tekanan tangannya bisa berubah-ubah meski perbedaannya mungkin cuma sekian miligram. Tapi tekanan berat tamper ini tidak. Ia tetap konsisten di 408 gram. Sehingga bisa membuat espresso yang dihasilkan tetap konsisten.
Bagian dalamnya memiliki 4 sudut miring yang presisi. Sudut ini berfungsi untuk memutar permukaan bubuk espresso dalam portafilter sehingga menghasilkan permukaan yang flat dengan kepadatan yang merata. Jika diperhatikan dengan lebih detail, di bagian tengah OCD juga terdapat semacam garis metering untuk memberikan ketepatan yang lebih akurat ketika tamper ini dipasangkan dengan portafilter. (hrs)