Manfaat Minum Kopi Sebelum Olahraga
ngopibareng.id – Pernahkah anda meminum kopi sebelum berolahraga? jika selama ini kamu hanya disarankan untuk minum air putih lebih dulu sebelum olahraga, mungkin saran minum kopi sebelum olahraga agak aneh didengar. Namun tak ada salahnya bila dicoba, berikut ini adalah beberapa manfaat meminum kopi sebelum berolahraga yang kami lansir dari Tribunnews.com:
Meredakan nyeri
Kafein yang terkandung dalam kopi dipercaya dapat memperkecil kemungkinan tubuh mengalami nyeri atau ngilu saat berolahraga. Dengan meminum secangkir kopi, berarti anda menggunakan pereda nyeri alami saat terjadi keseleo dan lain-lain. Seperti minuman-minuman berenergi lainnya, kopi juga mengandung kafein dalam jumlah yang kecil. Itulah mengapa, meminum kopi dapat meningkatkan kebugaran tubuh. Kafein juga membantu menjaga kebugaran dan kekuatan tubuh secara menyeluruh.
Membakar lemak
Kafein juga membantu membakar lemak. Saat berolahraga, tubuh kita akan bergerak dan mengeluarkan keringat sehingga proses metabolisme dalam tubuh semakin meningkat. Kafein yang terkandung pada setiap cangkir kopi, akan bekerja sebagai zat yang membantu proses pembakaran kalori.
Pelepas stress
Dengan berolahraga saja sebetulnya sudah dapat mengurangi kadar stress. Namun, dengan meminum secangkir kopi sebelum berolahraga dapat meningkatkan sensasi relaksasi saat berolahraga. Kemampuan otak pun akan semakin meningkat dan ingatan menjadi lebih baik. Tentunya juga dapat meningkatkan fokus dan konsentrasi. ( Wsn )
Advertisement