Kongres PSSI Kota Kediri Memilih Ketum Baru dari Perwira Polisi
Setelah beberapa bulan mengalami kekosongan kepemimpinan. Kini PSSI Kota Kediri memiliki ketua umum baru. Melalui mekanisme Kongres PSSI Kota Kediri 2020, Edy Hendro yang sebelumnya menjabat sebagai wakil ketua naik menjadi ketua umum menggantikan posisi Benardi, yang meninggal dunia beberapa waktu lalu.
Pria yang tercatat sebagai perwira aktif berpangkat Inspektur Satu (Iptu) ini, adalah anggota Polres Kediri Kota ini akan melanjutkan tugas ketua umum sebelumnya hingga periode 2022.
Edi Muslim, Asprov PSSI Jatim Bidang Kompetisi mengatakan, pemilihan Ketua Umum PSSI Kota Kediri sudah sesuai dengan statuta. Di mana mekanisme penunjukan ketua dilakukan secara otomatis dari wakil ketua sebelumnya.
"Yang jelas kita memenuhi statuta bahwa pemilihan dari unsur ketua, itu secara otomatis diangkat, diambilkan dari wakil ketua. Di pasal 34 sudah jelas, apabila ketua tidak ada (meninggal) wakilnya jadi seorang ketua secara otomatis, " kata Edi Muslim Sabtu, 14 November 2020.
Dia juga menjelaskan jika rapat Kongres PSSI Kota Kediri 2020 sudah berjalan sesuai dengan tata tertib. Ia menyarankan kepada ketua umum yang baru mau pun wakil ketua untuk bisa mengakomodasi atau merangkul semua pihak.
"Diharapkan jangan seperti itu. Kalau pun tidak sesuai atau tidak cocok sampaikan kepada pengurus yang resmi apa pun itu uneg uneg mereka, " Paparnya.
Sementara itu, Wakil Ketua Umum PSSI Kota Kediri terpilih, Ferry Boedianto mengatakan dirinya sangat bersyukur kegiatan Kongres PSSI Kota Kediri 2020 berjalan lancar sesuai rencana yang diamanahkan oleh Asprov. Mulai dari pengesahan wakil ketua, menjadi Ketua Umum PSSI Kota Kediri. Yang kedua memilih wakil ketua dari salah satu unsur exco.
"Allhamdulilah semuanya sudah terpenuhi, " kata Ferry Budianto.
Ke depan kata Ferry Boedianto, setelah kongres pihaknya masih akan terus menjalankan program dari PSSI, mulai dari pusat, provinsi serta program Asosiasi PSSI Kota Kediri.
"Kemungkinan nanti, turnamen Piala PSSI. Di samping nanti ada Piala Suratin, Kejurprov, U -16 Putri dan Kejurprov-19 Puteri termasuk Piala Pertiwi Senior," ujarnya.
Target untuk Piala Pertiwi Senior, Ferry Budianto berharap tetap juara 1 karena saat ini seharusnya mewakili tingkat nasional. Tapi, karena pandemi, semua kegiatan atau program PSSI mulai dari pusat sampai provinsi ditiadakan.
Seperti diketahui, Ketua Umum PSSI Kota Kediri, sebelumnya dijabat oleh Banardi. Selang bergulirnya waktu, di tengah jalan mantan Sekretaris Umum Persik Kediri tersebut, kemudian meninggal dunia karena sakit.
Semasa hidupnya, menjabat sebagai Sekretaris Umum Banardi turut berjasa ikut mengantarkan Persik Kediri 2 kali juara liga. Para peserta yang menghadiri Kongres PSSI Kota Kediri 2020 yang diselenggarakan di salah satu hotel di Kecamatan Ngasem Kabupaten Kediri antara lain dari klub profesional Persik Kediri, anggota klub PSSI Kota Kediri, exco serta piranti pertandingan wasit.