Juventus Gebuk Lazio, Tiga Peluang Dibuang Ronaldo
Juventus terus melaju. Tiga poin kembali didulang usai mengalahkan Lazio 2-0 dalam pekan ke-2 Liga Seria A di Allianz Stadium, Sabtu 26 Agustus 2018.
Dua gol Miralem Pjanic dan Mario Mandzukic mengantarkan Si Nyonya Tua menguasai puncak klasemen serie A dengan 6 poin. Sementara Cristiano Ronaldo meski belum cetak gol, menjadi motor serangan Juventus.
Bermain di kandang sendiri, Juventus memecah skor di menit 30. Berawal dari tusukan Federico Bernardeschi di sisi kanan permainan yang ditutup dengan umpan silang ke kotak penalti Lazio.
Bola sempat berhasil dibuang pemain belakang tim tamu. Namun bola justru jatuh ke arah Miralem Pjanic yang dengan leluasa melepaskan sepakan keras dari luar kotak penalti.
Di babak kedua Juventus memiliki kesempatan mencetak gol kedua andai Mario Mandzukic tidak membuang percuma umpan matang Ronaldo di menit ke-50. Enam menit kemudian, gilran Lazio mengancam lewat sepakan bebas Luis Alberto.
Pada menit ke-62 Ronaldo hampir mencetak gol debutnya bersama Juventus. Memanfaatkan crossing Joao Cancelo di sisi kiri permainan, Ronaldo sukses menanduk bola. Sayang arahnya masih tipis di atas mistar gawang Lazio.
Di menit ke-70, Ronaldo kembali memiliki peluang. Kali tendangan berputarnya dari luar kotak penalti digagalkan dengan susah payah Strakosha yang berbuah sepakan pojok.
Peluang ketiga Ronaldo mencetak gol kembali sirna setelah umpan mendatar Cancelo dari sisi kanan sempat dibelokkan Strakosha di menit 75. Namun beruntung, bola liar segera diselesaikan Mandzukic untuk mengubah skor menjadi 2-0. (tom)